Senin, 24 Mei 2010

Pemilukada - Sri Muslimatun Cuma Raih 48 Suara

Do you want to share?

Do you like this story?

SLEMAN (KRjogja.com) - Calon Wakil Bupati Sleman, Sri Muslimatun yang berpasangan dengan Hafidz Asrom hanya memperoleh 48 suara di kandangnya sendiri, TPS 29 Blunyah Gede Sinduadi Mlati Sleman. 

Perolehan suara pasangan nomor urut 6 ini dikalahkan oleh pasangan Bugiakso-Kabul yang mendapat 152 suara yang disusul pasangan Sri Purnomo-Yuni Satia yang mengantongi 78 suara

"Pasangan Mimbar Wiyono-Cahyo Wening mendapat 8 suara, berikutnya Jaelani-Heru Irianto  2 suara dan  pasangan Achamd Yulianto-Nuki Wachinudatun satu suara. Sedangkan 6 surat suara dinyatakan gugur," ungkap Sekretaris KPPS TPS 29 Blunyah Gede, Komarudin saat dihubungi KRjogja.com, minggu (23/5).

Komarudin menjelaskan sesuai DPT di TPS 29 ada 436 pemilih namun yang menggunakan hak pilihnya hanya 299 orang atau 70 persen akibat rutinitas kerja atau berlibur. Kondisi ini didukung karena sebagian besar warga adalah pendatang dan tidak mengubah KTP-nya. Namun, secara umum pelaksanaan berlangsung lancar dan pemilih sudah bertambah kedewasaan politiknya.

"Masyarakat sudah pandai untuk dapat memilih calon bupati dan pasangannya sesuai keinginan. Mereka tidak terpengaruh dengan faktor kedekatan  sehingga bebas menentukan pilihannya kepada calon-calon yang lain tanpa ada paksaan, " tandasnya. (Fir)

YOU MIGHT ALSO LIKE

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar anda

Advertisements

YOUR GOOGLE ADSENSE CODE HERE (300x250)

Advertisements

YOUR GOOGLE ADSENSE CODE HERE (300x250)